Pembuatan Kapsul menggunakan aplikasi blender

Rabu, 07 Desember 2011

Untuk membuat ini kita hanya akan menggunakan cylinder dan uv sphere. Cara membuatnya adalah sebagai berikut :
1. Buka Blender terlebih dahulu, kemudian hapus kubus.
2. Buat objek UV Sphere dengan klik Add, lalu pilih Mesh, kemudian pilih UV Sphere.
3. Pada bagian pertama kita akan membuat kepala terlebih dahulu, klik objek UV Sphere kemudian tekan Tab untuk ke Edit Mode.

4.Tekan A untuk menghilangkan warna oranye dari UV Sphere, setelah hilang tekan B untuk menseleksi bagian yang akan di hapus.
5. Setelah setengah bagian terseleksi maka kita akan menghapusnya dengan menekan X kemudian pilih Edge.

6. Untuk membuat 2 objek yang sama hanya dengan cara Shift + D pada object sebelumnya.

7. Tahap selanjutnya adalah membuat badan kapsul dengan menggunakan object cylinder

8. ketika sudah jadi,hgabungkan ketiga gambar tersebut menjadi satu kesatuan dengan menggunakan object join

9. Selanjutnya adalah pewarnaan, kita akan menggunakan material. Caranya klik objek kemudian pada bagian kanan monitor klik Material, pada bagian Difusse pilih warna sesuai dengan yang diinginkan.
10. Untuk membuat efek Smooth, kita klik objek kemudian pada bagian kiri monitor di Shading klik Smooth. Maka gambar akan terlihat lebih halus.
Hasil render :

0 komentar:

Posting Komentar